7 Tips Merawat Baterai Laptop dengan Baik
Baterai merupakan salah satu komponen penting pada
laptop. Jika baterai pada sebuah perangkat laptop itu kehabisan daya energi
maka Anda tidak bisa menghidupkan dan pastinya tidak bisa menggunakan laptop
tersebut. Baterai pada laptop harus kita rawat dan kita jaga dengan baik.
Berikut beberapa tips yang mungkin bisa berguna bagi para pengguna laptop :
1. Ketika pertama kali membeli Laptop, charge baterai
sekitar 8 sampai 10 jam, karena baterai yang tidak dipakai dalam waktu cukup
lama sebaiknya di-charge terlebih dahulu sebelum digunakan, sehingga bisa
mencapai Floating Battery.
2. Hindari melakukan sistem charge yang kurang baik
yaitu Charge Discharge (CdC). Apabila baterai penuh makan adaptor dilepas dan
ketika baterai mulai habis baru adaptor di pasang lagi.
3. Hindari kalibrasi kondisi baterai sampai 0%, karena
nantinya akan mempengaruhi Cycle Count pada baterai.
4. Ketika menggunakan Laptop sebaiknya jika sedang
Charging Battery, baterai di charge trus meskipun baterai sudah penuh. Karena
saat ini produsen laptop dan baterai sudah menggunakan sistem Control Battery
ke dalam baterai, jika baterai sudah penuh maka proses pengisian akan
dihentikan. Dan baterai dalam keadaan penuh sedangkan charge dalam keadaan
Stand Bye tetap memberikan daya langsung ke laptop, hal ini tidak perlu di
khawatirkan untuk membuat baterai menjadi kembung.
5. Hindari melepas baterai apabila tiba-tiba listrik
padam, karena dapat mempengaruhi perangkat laptop dan mengakibatkan konsleting
hardware. Karena pada baterai sudah dilengkapi sistem untuk mengatur arus
listrik yang masuk sebelum ke perangkat laptop.
6. Ketika menggunakan baterai portable dan tanpa
aliran listrik, sebaiknya jangan memutar DVD/CD, software yang menguras memori
dan prosesor, memainkan musik atau video, main game dan menggunakan Wi-Fi.
7. Pastikan suhu ruangan dalam keadaan normal, karena
suhu yang tinggi dapat mempengaruhi performa betarai. Suhu yang tinggi pada
laptop juga dapat mempengaruhi umur baterai menjadi lebih pendek.
Sekian beberapa tips untuk merawat baterai laptop
dengan baik di atas. Semoga informasi yang kami berikan dapat bermanfaat dan
membantu Anda dalam menggunakan perangkat laptop dengan baik.
0 komentar:
Posting Komentar